Unimus Gelar Workshop S2 Sains Lab Medis
Table of Contents
Pimpinan Unimus saat membuka wokshop kurikulum S2 SLM. (Foto : http://www.krjogja.com) |
Infolabmed. Rektor Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) Prof Dr Masrukhi MPd dan Wakil Rektor I Dr Sri Darmawati MSi membuka workshop kurikulum S2 Sains Laboratorium Medis (S2 SLM) Unimus di kampus terpadu Unimus kawasan Kedungmundu, Sabtu (08/09/2018).
Workshop dihadiri Dekan Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan (Fikkes) Unimus Dr Budi Santosa MSi Med, Wakil Dekan I Fikkes Dr Ali Rosidi Msi, dr Mizwar Fattah MSi (Direktur Riset Prodia) dan Dr dr Purwanto SpPK (RSUP dr Kariadi Semarang) keduanya sebagai narasumber serta sejumlah pimpinan rumah sakit di Pekalongan, Tegal dan sejumlah kota lain di Jateng sebagai stake holder.
"Workshop S2 SLM ini awal operasionalisasi S2 SLM yang berada di bawah Fikkes Unimus. S2 SLM Unimus ini pertama kali ada di Indonesia mulai tahun 2018. Workshop sebagai penyamaan persepsi kurikulum yang baik yang mampu memenuhi kebutuhan dinamika masyarakat” ujar Rektor didampingi Dekan.
Menurut Rektor, di era global ini mau tidak mau kurikulum harus antisipatif terhadap dinamika masyarakat. Seluruh prodi Unimus sudah membuat kurikulum yang “mem-break down” visi dan misi Unimus sebagai perguruan tinggi unggul (kompetitif), berkarakter (ahlak mulia), berbasis teknologi dan internasionalisasi. Mahasiswa sekarang ini tidak hanya dibekali ilmu untuk bisa berkompetisi tetapi juga bisa berkolaborasi atau bisa bersaing dan bersanding dengan banyak orang dari berbagai negara.
Sementara itu Dekan Fikkes Dr Budi Santosa MSi Med menyatakan menyusul turunnya SK S2 SLM Unimus dan dimulainya perkuliahan, saat ini kuliah S2 SLM sudah langsung berjalan. Untuk itu segala sesuatu berkaitan dengan proses belajar mengajar (PBM) sudah disiapkan di antaranya diawali dengan pra workshop menyusun kurikulum berdasarkan KKNI, visi, misi, profil lulusan S2 SLM, capaian pembelajaran, keluasan dan kedalaman mata kuliah. (Sumber : krjogja)
PENTING : Terimakasih sudah berkunjung ke website Kami. Untuk yang mengambil artikel dari website Kami, dimohon untuk mencantumkan sumber pada tulisan / artikel yang Anda muat. Terimakasih atas kunjungannya.
Baca juga :
- Pemeriksaan HbA1c Dapat Mengidentifikasi Risiko Diabetes Gestasional Pada Trimester Pertama
- Studi Kasus Bank Darah: Ketidaksesuaian
- Pemeriskaan Air Liur Dapat Meningkatkan Kontrol dan Pengobatan Diabetes
- Anime はたらく細胞 Hataraku Saibō | Belajar Tentang Fungsi Tubuh dan Sel-Selnya
- Prodi Magister (S2) Sains Laboratorium Medik UNIMUS Tinggal Menunggu Izin Menristekdikti