Beser dan Solusinys

Table of Contents


INFOLABMED.COM - Seringkali bolak balik ke toilet untuk keperluan buang air kecil tentu amat mengganggu.

Seringkali buang air kecil atau beser, tentu akan lebih menganggu lagi, saat perjalanan mudik. Terlebih dengan perjalanan darat dan menggunakan jasa trasportasi umum.

Bagaimana agar perjalanan mudik nyaman tanpa gangguan sering buang air kecil atau beser?

Walau beser, asupan minum air juga harus cukup, agar tubuh tidak dehidrasi. 

Agar tidak beser, hindari minuman yang berkafein dan berkarbonasi. Karena kedua jenis minuman ini memproduksi urin leboh banyak.

Juga perlu diperhatikan makanan yang dikonsumsi. Hindari makanan yang mengundang rasa haus. Seperti makanan yang asin dan berminyak, camilan manis dan kue kering.

Ke toilet, sesuatu yang tidak bisa dihindari. Untuk cegah sering kali buang air kecil, buatlah rencana waktu ke toilet. Misalnya 2-4 jam sekali je toilet atau waktu yang dikehendaki untuk buang air kecil.

Untuk cegah beser, bukan berarti menahan buang air kecil, jika sudah ingin. Karena menahan buang air kecil dapat berbahaya bagi kesehatan. Seperti:

1. Infeksi saluran kemih

2. Kandung kemih menegang

3. Timbulkan batu ginjal

4. Kerusakan otot dasar panggul.***

Post a Comment